Daftar Di KPU Sikka Paket FLORIDA, Dua Figur Punya Kapabilitas dan Kapasitas Siap Bertarung Pilkada Sikka


Mutiara-timur.com || PAKET Florida, bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Sikka Periode 2024-2029  Flori Mekeng dan Alfridus Melianus Aeng (Dus Aeng) jalur  independen hari Rabu, (28/8/24) mendaftar di KPU SIKKA dan telah diterima berkas dokumen pendaftarannya; dan selanjutnya menunggu ditetapkan sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati pada Pilkada 27 Nopember 2024.

Flori Mekeng dan Dus Aeng merupakan figur yang banyak makan garam dalam dunia pemerintahan. Flori Mekeng 30 tahun mengabdikan diri pada pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur, 2 bulan sebagai penjabat Bupati Sikka. Sedangkan Dus Aeng 4 periode, 20 tahun menjalani tugas sebagai wakil rakyat, DPRD Sikka.

Paket Florida datang mendaftar di KPU  Sikka dengan masa pendukung sekitar ratusan orang yang terdiri  dari tim kerja Florida, kelompok pesona milenial Florida dan Tim LO Florida.

Dalam jumpa pers usai pendaftaran, Flori Mekeng dan Alfridus Melianus Aeng mengatakan keduanya adalah orang yang sudah saling mengenal lama di dunia pemerintahan dan sama-sama yakin akan kemampuan yang dimilikinya.

"Saya mengajak Pak Dus Aeng karena dalam pandangan  saya melihat Pak Dus Aeng memiliki kapabilitas dan kapasitas mendampingi saya.  Pak Dus punya pengalaman 20 tahun sebagai DPRD Sikka dan saya 30 tahun di pemerintah. Saya meyakini ada sebuah kekokohan yang luar biasa untuk meletakkan dasar-dasar pembangunan di daerah ini," ungkap Flori.

Dikatakannya pula kedua dalam perhelatan ini mengambil jalur independen karena telah diatur dalam regulasi. Karena itu  keduanya dengan kemampuan yang dimiliki akan membangun komunikasi dengan anggota  dewan yang berada di Kula Babong (kantor DPRD Sikka-red).

"Karena kami yakin  35 orang yang berada di Kula Babong itu memiliki pandangan yang sama bagaimana cara membangun," ucap Flori.

Paket Florida yang mengusung visi, "Sikka Maju, Sikka Sejahtera" bila terpilih dan memimpin Kabupaten Sikka akan berupaya membangun komunikasi dengan para pihak di pemerintahan pusat.

"Kami juga akan terus membangun komunikasi di pemerintah pusat dalam hal ini kementerian -kementerian karena pemerintah pusat, kementerian itu milik seluruh rakyat Indonesia, rakyat NTT dan rakyat Sikka. Bukan hanya milik golong orang tertentu," kisahnya.

Flori  juga mengatakan niat mereka maju dalam perhelatan Pilkada Sikka dengan 5 misi antara lain,  Pertama menata birokrasi yang profesional, mengajak para birokrasi di Sikka jangan tergoda dengan manisnya korupsi, birokrasi harus menjadi garda terdepan mengelola pemerintahan, mengelola pembangunan, sebagai garda terdepan optimalisasi pelayanan publik.

Kedua, pengembangan SDM sebagai keunggulan daya saing pembangunan. SDM  menjadi titik sentral perhatian keduanya melalui program beasiswa untuk masyarakat Sikka. ASN akan didorong melanjutkan S2 dan S3. Dokter-dokter spesialis diharapkan banyak lahir di Kabupaten Sikka.

Selain dua misi program tersebut paket Florida juga punya program pengembangan Ekonomi, Pariwisata dan Pembangunan Infrastruktur. Khusus kota Maumere keduanya bertekad untuk menjadikan kota yang bersih, indah, bebas dari sampah, dan penataan yang  ramah lingkungan.

Dus Aeng calon Wakil Bupati dari Paket Florida menegaskan bahwa visi misi program yang disampaikan Calon Bupati Flori Mekeng merupakan hal-hal yang didengar, dilihat dan dirasakan. Semuanya ini akan mereka lakukan dan jelas berdampak terhadap Kabupaten Sikka.

"Visi misi program yang disampaikan tadi merupakan persoalan yang terjadi. Apa yang kita  lihat, dengar dan rasakan. Semuanya itu lalu direncanakan, dan itu akan berubah menjadi tanggung jawab kami untuk melaksanakan dalam lima tahun ke depan," ucap Dus Aeng.

Dus Aeng juga mengakui Flori Mekeng sebagai mantan birokrat murni selama 30 tahun mengabdikan pada pemerintah Provinsi NTT dan telah melayani 22 kabupaten kota di NTT.  Dia mengenal lebih Flori Mekeng dan sepak terjangnya saat dia DPRD Sikka dan Flori Mekeng Penjabat Kabupaten Sikka.

"Selama saya di DPRD dan kurang lebih dua bulan  sebagai  penjabat Bupati Sikka saya kenal dan dekat sekali dengan bapak Flori Mekeng. Rapat-rapat DPRD saya ikuti dengan baik. Beliau ini sangat disiplin, sangat tertib. Disiplin dan tertibnya ini bisa merubah kami 35 anggota saat itu. Pola kerja semua pun pada saat itu berubah. Disiplin itu sangat penting dalam kepemimpinan," kisah Dus Aeng.

Dus Aeng juga melihat Flori Mekeng adalah Pribadi yang tegas dan konsisten dalam keputusan. Dengan mengangkat fakta ketika ada permasalahan puskesmas kopeta Maumere berada di tengah pemukiman penduduk, ketika beliau berencana pindahkan terjadi polemik warga dan demo ke DPRD. DPRD memanggil untuk mempertanggung jawabkan hal tersebut beliau tetap dengan Sikapnya dan demi menyelamatkan Anggaran DAK dari APBN untuk Sikka.

"Bapak Flori Mekeng calon Bupati Sikka ini tegas dan konsisten sikapnya. Ketika penjabat dua bulan dia pernah memindahkan dan membangun puskesmas dari kopeta jalan Eltari ke Waeklau. Walaupun ada polemik masyarakat tidak terima, DPRD memanggilnya untuk pertanggungjawabkan tapi dia denga ketegasan dan konsistensinya bisa menyelamatkan warga dari masalah datang ke puskesmas serta menyelamatkan alokasi anggaran DAK dari pusat untuk Kabupaten Sikka. Ini berkat ketegasan dan konsistensinya, dan saya lihat beliau adalah seorang sosok pemimpin, " ujarnya.

Calon Wakil Bupati Sikka meneruskan, momen Pilkada Sikka tahun 2024 adalah kesempatan bagi keduanya untuk mengambil bagian membangun Kabupaten Sikka yang terdiri dari 21 kecamatan, 181 desa dan 13 kelurahan dengan penduduk 321 ribu, dan sekaligus meminta dukungan.

"Kepada masyarakat Kabupaten Sikka yang tersebar mulai dari Palue sampai Pruda, Wolowiro sampai Hikong Boganatar, mari pada Pilkada 2024 Kabupaten Sikka kita mendukung dan memilih paket Florida. Dua figur punya kemampuan, punya kapasitas dan pengalaman membangun Kabupaten Sikka ini," ajak mantan Anggota Dewan Sikka empat periode. *(go)

Iklan

Iklan